Kamis, 28 Februari 2019

PENDAFTARAN KPPS PEMILU 2019

TELAH DIBUKA LOWONGAN PENYELENGGARA PEMILU 2019 DI PPS LATEK



Formulir bisa didapat di Sekretariat PPS/Kantor Kelurahan Latek bisa juga klik  Daftar KPPS

Info lebih lanjut bisa menghubungi PPS Latek
Contack Person PPS Latek
1. Assaduddin      0821-4007-0078
2. Nurun Azizah  0857-5559-3307
3. Alfiyah            0857-0795-8053

Selasa, 26 Februari 2019

KADER KESEHATAN REMAJA KELURAHAN LATEK


Pendekatan kesehatan yang saat ini dilakukan diupayakan semakin mulai dari hulu yakni sejak anak usia sekolah dan remaja yang merupakan sasaran strategis untuk pelaksanaan program kesehatan karena jumlahnya yang besar (30%) dari jumlah penduduk.

Konsep hidup sehat yang tercermin pada perilaku sehat dalam lingkungan sehat perlu diperkenalkan seawal mungkin pada generasi penerus dan selanjutnya dihayati dan diamalkan. Anak usia sekolah dan remaja bukanlah lagi semata-mata sebagai objek pembangunan kesehatan melainkan sebagai subjek. Dengan demikian diharapkan mereka dapat berperan secara sadar dan bertanggung jawab dalam pembangunan kesehatan.

Untuk diKelurahan Latek telah terbentuk Kader Kesehatan Remaja yang secara sukarela mengajukan diri untuk ikut melaksanakan upaya pelayanan kesehatan terhadap diri sendiri, teman, keluarga, serta masyarakat. Yang  antara lain :  Anggota Saka Bhakti Husada, Anggota PMR, Anggota Karang Taruna, Anggota Drumband, Kader Posyandu Remaja, Remaja Mesjid, dan Kader Jumantik Cilik

Kader Kesehatan Usia Sekolah dan Remaja bertugas membantu dalam upaya-upaya peningkatan kesehatan terutama upaya pencegahan penyakit dan promosi kesehatan antara  lain :

  1. Mempromosikan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Pendidikan Keterampilan Hidup Sehat (PKHS). 
  2. Menyebarluaskan informasi kesehatan kepada teman sebaya di lingkungannya. 
  3. Peduli terhadap masalah kesehatan di lingkungan sekolah dan di lingkungan tempat tinggalnya. 
  4. Mengawasi kebersihan lingkungannya. 
  5. Mengingatkan teman sebaya di lingkungannya agar melaksanakan PHBS. 
  6. Membantu petugas kesehatan dalam melakukan penjaringan kesehatan dan pemeriksaan berkala. 
  7. Membantu menyelesaikan permasalahan kesehatan teman sebayanya. 
  8. Membantu memfasilitasi teman sebayanya dalam rujukan kesehatan dasar bila diperlukan. 


Sabtu, 16 Februari 2019

GERAKAN ELIMINASI KEMATIAN BUMIL DENGAN MOTIVASI DAN KOORDINASI SEHAT

MEMPERSIAPKAN PERSALINAN AMAN, SELAMAT DAN SEHAT

Dalam rangka menanggulangi dan mengurangi angka kematian Ibu dan balita Khususnya diwilayah Kelurahan Latek, dan meningkatkan kesadaran masyarakat dan keluarga (Suami) tentang pentingnya pemahaman Kehamilan hingga Panca Persalinan.

POLINKEL LATEK mengadakan Kelas Ibu Hamil yang dilaksanakan tiap bulannya oleh Tenaga Kesehatan Kelurahan (Bidan Kelurahan) setelah giat POSYANDU.

Kelas ibu hamil adalah kelompok belajar ibu-ibu hamil dengan umur kehamilan antara 4 minggu sampai dengan 36 minggu ( menjelang persalinan ), diikuti oleh para ibu-ibu Hamil diwilayah kelurahan Latek dengan didampingi para Suami (SUAMI SIAGA) dengan Tujuan meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu agar memahami tentang kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawatan bayi baru lahir.mitos / kepercayaan / adat istiadat setempat, penyakit menular seksual dan akte kelahiran. Ibu hamil dibekali pengetahuan yang memadai tentang kehamilan sehingga diharapkan persalinan yang akan dijalani berjalan aman, sehat  dan selamat baik bagi Ibu maupun bayinya. Pada saat kelas hamil juga dilaksanakan senam ibu hamil.






Harapannya agar para Ibu-ibu Hamil di Kelurahan Latek Bisa Mengikuti kegiatan Kelas Ibu Hamil tersebut setiap bulannya (sesuai Jadwal).


Kata bijak  “Menjadi seorang ibu diawali dengan kesabaran selama 9 bulan, dan di isi dengan ketegaran sepanjang masa”

(adm, Elli)

PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH

Dalam rangka kewaspadaan dini Upaya meningkatkan dan menjaga Lingkungan Bersih  (PSN)  Aparat Kelurahan Latek beserta Tenaga Kesehatan (Bidan Kelurahan) dibantu Kader Kesehatan Kelurahan pada hari Jum'at tgl. 15 Pebuari 2019 melaksanakan GEREBEK JENTIK GERMAS DARLING di rumah-rumah warga dan lingkungan yang di curigai menjadi sumber Sarang Nyamuk.

PASUKAN GEREBEK JENTIK GERMAS DARLING KEL.LATEK
PASUKAN GEREBEK SIAP BERAKSI













PERIKSA KM DAN TEMPAT WUDHU MASJID
PERIKSA KM RUMAH WARGA

ADA GAK YAA JENTIKNYA

JAGA LINGKUNGAN DONK...
setelah dilakukan pemantauan Jentik pada beberapa tempat hasilnya :
1. Lingkungan Masjid dan Kantor Kelurahan  ( - )
2. Lingkungan TPQ  ( + )
3. Lingkungan  Rt.02  dari 10 KK didapat 3 KK ( + )
4. Lingkungan  Rt.04  dari 12 KK didapat 7 KK ( + )
5. Lingkungan  Rt.09  dari 10 KK didapat 3 KK ( + )
untuk selanjutnya akan dilakukan lebih intensif dengan melakukan penyuluhan Perorangan maupun Kelompok agar Kelurahan Latek terbebas dari DBD dan menjadikan Latek Kelurahan dengan Predikat Lingkungan Yang Bersih.

(Admin, ellie)

KELOMPOK ASMAN TOGA LASKAR GADING

PROFIL ASMAN TOGA DAN AKUPRESUR " LASKAR GADING" Asuhan Mandiri  merupakan upaya untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan  sert...